Rabu, 29 Desember 2010

Yenny Wahid Memohon Muhaimin Hadiri Muktamar


Minggu, 26 Desember 2010 - 17:32 wib

Amir Tejo - Okezone
Yenny Wahid saat membuka Muktamar III PKB (Foto: Amir T/okezone)
SURABAYA - Yenny Wahid kembali meminta kepada Muhaimmin Iskandar untuk bisa hadir dalam Muktamar III PKB Gus Dur, yang diadakan di Surabaya mulai 26-27 Desember.

Ini dikatakan oleh Yenny Wahid saat memberikan sambutan di hadapan sekira 2.000 muktamirin yang hadir dalam pembukaan Muktamar PKB Gus Dur, di Gedung Olah Raga Kertajaya, Surabaya, Jawa Timur.

“Kami mohon Muhaimin Iskandar datang dalam muktamar ini. Silakan menjadi ketua umum lagi, kami tidak mempermasalahkannya. Asalkan Muhaimin mau mengembalikan harkat dan derajat Gus Dur dengan diakuinya Gus Dur sebagai Ketua Dewan Syuro PKB,” kata Yenny, Minggu (26/12/2010).

Permohonan yang serupa sebenarnya sudah pernah berulangkali dikatakan Yenny kepada Muhaimin, sebelum pelaksanaan Muktamar PKB Gus Dur ini. Sayang, hingga pembukaan muktamar tak satu pun orang-orang dari kubu Muhaimin Iskandar yang menampakkan hidungnya.

Dalam pembukaan muktamar ada beberapa tokoh nasional yang hadir. Selain Yenny Wahid yang didampingi oleh ibunya Sinta Nuriyah Wahid, ada juga para mantan menteri di era Gus Dur seperti Rizal Ramli dan Khofifah Indarparawansa. Selain itu, ada juga Ketua Umum DPP PKNU Choirul Anam. Namun saat dikonfirmasi, apakah PKNU akan meleburkan diri lagi ke dalam PKB, Anam enggan berkomentar.

“Saya kan mendapatkan undangan, ya saya datang. Saya ini murid setianya Gus Dur, saya menghormatinya,” ujar Cak Anam.

Dalam sambutannya Yenny mengatakan, saat ini memang ada dua PKB yaitu PKB asli dengan PKB yang resmi. Namun, menurut dia, keduanya sekarang menjadi tidak penting lagi jika masih tetap berdiri sendiri-sendiri.

“Legalitas memang penting, namun kepercayaan dari rakyat lebih penting dibandingkan dengan legalitas. Oleh karena itu saya minta agar Muhaimin bisa hadir untuk melakukan konsolidasi kekuatan,” ucap Yenny.
(lsi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar